bersahaja
(SIFAT & KARAKTER BERSAHAJA)
Bersahaja
adalah sederhana, tidak berlebih-lebihan
(misalnya
: orang desa itu hidupnya bersahaja).
Arti
kata bersahaja yaitu sebenarnya, memang demikian.
Bersahaja
/ Sahaja = sudah menjadi kebiasaan berbuat sesuatu yang baik, kesederhanaan, kewajaran (orang itu tampak dari tutur katanya yang polos dan
perilakunya yang lugu dan santun, sopan penuh tata krama).
Tanda Orang yang Sederhana dan Bersahaja
Apa
yang menjadikan seseorang dianggap sederhana dan bersahaja? Seringkali
jawabannya tidak mengejutkan. Mereka adalah orang-orang yang memutuskan
menjalani hidup dengan berfokus pada hal-hal yang esensial saja dalam hidup,
memperlambat tempo hidup agar bisa menghargai hal-hal di sekitarnya dan
menikmati apa yang dimiliki. Orang-orang sederhana dan bersahaja sering
menunjukkan banyak tanda yang membedakan dirinya dengan orang lain. Ini dia
tanda jika kamu orang yang sederhana dan bersahaja.
Tanda-tanda
orang yang sederhana dan bersahaja adalah sebagai berikut :
1.
Baik hati. Orang bersahaja
memiliki hati yang tulus, baik dan penyayang. Secara alami ia memiliki empati
untuk bersikap baik kepada siapa pun. Bahkan jika ia tak mengenal seseorang
dengan baik, ketika orang itu butuh bantuan, ia akan berusaha membantu segenap
yang ia bisa. Orang seperti ini percaya bahwa setiap orang pantas mendapatkan
kebaikan. Kebaikan itu indah dan menjadikanmu lebih manusiawi.
2.
Hidup minimalis. Orang sederhana
dan bersahaja cenderung terlihat dari gaya hidupnya. Ia tipe yang menemukan
kenikmatan dan kebahagiaan dari hal-hal kecil dan simpel dalam hidup. Karena
itulah ia cenderung mempraktekkan hidup minimalis, hanya hal-hal yang ia perlu
dan butuhkan saja yang ia miliki. Ia tidak fokus pada hal-hal yang tak memberi
makna, apalagi berniat untuk membuat orang lain terkesan.
3.
Jujur dan rendah hati. Ketika seseorang
bersahaja, maka ia akan menunjukkan sikap jujur, otentik dan rendah hati. Ia
tidak memiliki niatan buruk yang tersembunyi. Ia menunjukkan seperti apa
dirinya sesungguhnya. Ia asli, tidak tipu-tipu, berpura-pura untuk menjadi
orang lain hanya agar disukai. Ia bersungguh-sungguh denfan sikap dan kata-kata
yang diucapkan. Ia berkomunikasi secara terbuka dan terus terang. Ia juga
mengkritik dengan tidak menyakiti dan lembut didengar.
4.
Mudah bersyukur. Orang sederhana
dan bersahaja cenderung mudah bersyukur atas apa yang ia dapat dan miliki, dan
berterima kasih pada orang-orang yang membantunya. Ia lebih suka melihat sisi
baik orang lain dan fokus pada apa yang membuatnya nyaman menjalani hidup. Apa
pun yang tidak ia miliki, tidak membuatnya iri. Ia tahu caranya menikmati
secangkir kopi buatan sendiri, sepiring nasi lodeh ikan asin, jalan-jalan
santai di taman, atau mensyukuri keluarga yang ia miliki saat ini.
5.
Pengertian. Orang sederhana
itu pengertian dan bijaksana. Sikap ini tidak dimiliki semua manusia di dunia.
Beberapa orang justru cenderung egois dan mementingkan diri sendiri. Tapi orang
bersahaja akan bersikap santai dan seimbang, ia sadar orang lain ingin
dimengerti. Ia sabar, mau menunggu dan mendengar orang lain bicara. Ia juga
meluangkan waktu untuk menghabiskan waktu memahami pikiran orang-orang,
pertanda ia juga berpikiran terbuka.
6.
Tidak materialistis. Orang-orang
sederhana dan bersahaja tidak serakah. Mendapatkan keuntungan materi memang
dibutuhkan dalam hidup, bahkan dianjurkan untuk bekerja keras aagra hidup
sejahtera secara finansial. Tapi itu tidak membuatnya hanya fokus mengejar
materi duniawi. Ia fokus pada hal-hal yang bermakna seperti menikmati alam,
bercengkrama dengan orang tersayang dan menggunakan uang secukupnya untuk
kebutuhan. Ia kurang ambisus terkait hal-hal seperti status sosial, kekayaan
dan kekuasaan.
Kata-kata Bijak bersahaja
Kecantikan
seorang wanita, tidak dilihat dari wajahnya, fisiknya, apalagi dari pakaiannya.
Tapi lihatlah dari matanya. Wanita yang sederhana, teguh, berwawasan, setia,
mandiri, jujur, berakhlak baik, berprinsip, sungguh menyenangkan melihat bola
matanya. Begitu menawan. Begitu membawa kedamaian bahkan walau dengan tampilan
yang sangat bersahaja
Hidup
bersahaja, selalu saja mempesona karena cermin dari pribadi yang tak diperbudak
bermegah-megah, tak ditipu oleh hawa nafsu
1. Saat
negara menginjak hak hidup mereka, orang-orang bersahaja dipaksa berperkara
2. Budayakan hidup bersahaja dan tinggalkan budaya mewah. Kalaupun harus memiliki barang, pilihlah barang yang mempunyai nilai tambah bukan biaya tambah
3. Kadang seperti terpencil, tapi gairah bersahaja harapan impian; yang teguh mengolah nasib dengan urat biru di dahi dan kedua tangan
4. Bersahaja
dalam hidup. Jangan harap kita bisa menikmati hidup jika diri sendiri saja
sudah kita tipu. Apa yang tersisa pada diri kita andai melihat diri sendiri
saja tidak mampu
5. Orang
ikhlas, jujur, bersahaja, dan apa adanya biasanya lebih enteng jodoh, daripada
yang jaim dan rewel.
Kata-kata tentang Kesederhaan
1.
"Makin sedikit yang saya butuhkan, makin baik perasaan saya." -
Charles Bukowski
2.
"Lebih sedikit barang, sama dengan lebih banyak kebebasan." - Maxime Lagacé
3.
"Jika membeli barang tidak membuat Anda bahagia, mungkin menyingkirkannya
bisa membahagiakanmu." - Joshua Becker
4.
"Saya tidak akan mengatakan 'ya' ketika hati saya mengatakan
'tidak'." - Courtney Carver
5.
"Seni menjadi bijak adalah seni mengetahui apa yang harus diabaikan."
- William James
6.
"Mengatakan tidak lebih penting daripada mengatakan ya." - Shane
Parrish
7.
"Berikan ruang untuk hal-hal yang penting dengan menghapus semua yang
tidak penting." - Brian Gardner
8.
"Mengapa kita harus begitu memperhatikan apa yang dipikirkan
mayoritas?" - Socrates
9.
"Mari kita berhenti memberi tahu satu sama lain betapa sibuknya
kita."
10.
"Makin banyak yang Anda miliki, makin banyak Anda terikat. Makin sedikit
yang Anda miliki, makin banyak Anda bebas." - Bunda Teresa
11.
"Makin sederhana kita, makin kita menjadi lengkap." - Auguste Rodin
12."Untuk
menjadi lebih kaya, lebih bahagia, dan lebih bebas, yang perlu Anda lakukan
adalah menginginkan lebih sedikit." - Francine Jay
13.
"Adalah sia-sia untuk melakukan lebih banyak dengan apa yang bisa
dilakukan dengan lebih sedikit." - William Of Occam
14.
"Pelan-pelan. Lakukan lebih sedikit." - Maxime Lagacé
15.
"Terlalu banyak orang menghabiskan uang yang tidak mereka peroleh untuk
membeli barang-barang yang tidak mereka inginkan untuk mengesankan orang-orang
yang tidak mereka sukai." - Will Rogers
16.
"Menyingkirkan segala sesuatu yang tidak penting memungkinkan Anda untuk
mengingat siapa diri Anda. Kesederhanaan tidak mengubah siapa Anda, itu membawa
Anda kembali ke siapa Anda." - Courtney Carver
17.
"Ada berapa hal yang tidak saya inginkan." - Socrates
18.
"Hal terpenting dalam hidup bukanlah barang-barang." - Kenneth Clarke
19.
"Kesederhanaan adalah kondisi pikiran." - Charles Wagner
20.
"Kesederhanaan adalah hasil akhir dari kerja keras yang panjang, bukan
titik awal." - Frederick Maitland
21.
"Kesederhanaan adalah trademark dari kejeniusan." - Sravani Saha
Nakhro
22.
"Kesederhanaan adalah hal yang paling sulit untuk diamankan di dunia ini;
itu adalah batas terakhir dari pengalaman dan upaya terakhir dari
kejeniusan." - George Sand
23."Kesederhanaan
adalah sifat dari jiwa-jiwa besar." - Papa Ramadas
24.
"Kesederhanaan adalah puncak peradaban." - Jessie Sampter
25.
"Hidup kita berantakan oleh detail. Sederhanakan, sederhanakan." -
Henry David Thoreau
26.
"Waspadalah terhadap tandusnya kehidupan yang sibuk." - Socrates
27.
"Kesederhanaan adalah kecanggihan tertinggi." - Leonardo da Vinci
28.
"Hidup ini sangat sederhana, tetapi kita berkeras membuatnya rumit."
- Konfusius
29.
"Wujudkan kejernihan, rangkul kesederhanaan, kurangi keegoisan, miliki
sedikit keinginan." - Lao Tzu
30.
"Terkadang pertanyaannya yang rumit, jawabannya sederhana." - Dr
Seuss
31.
"Semua hal besar itu sederhana, dan banyak yang bisa diungkapkan dalam
satu kata: kebebasan, keadilan, kehormatan, tugas, belas kasihan,
harapan." - Winston Churchill
32.
"Buat semuanya sesederhana mungkin, tetapi tidak sederhana." - Albert
Einstein
33.
"Jika Anda tidak bisa menjelaskannya kepada anak berusia enam tahun, Anda
sendiri tidak bisa memahaminya." - Albert Einstein
34.
"Jika Anda melihat apa yang Anda miliki dalam hidup, Anda akan selalu
memiliki lebih banyak. Jika Anda melihat apa yang tidak Anda miliki dalam
hidup, Anda tidak akan pernah merasa cukup." - Oprah Winfrey
35."Tampaknya
ada beberapa karakteristik manusia yang buruk, yang suka membuat hal-hal mudah
menjadi sulit." - Warren Buffett
36.
"Sederhana bisa lebih sulit daripada rumit. Anda harus bekerja keras agar
pemikiran Anda bersih, agar sederhana." - Steve Jobs
37.
"Kompleksitas adalah musuh Anda. Orang bodoh mana pun dapat membuat
sesuatu menjadi rumit. Sulit untuk membuat sesuatu yang sederhana." -
Richard Branson
38.
"Suatu hari saya akan menemukan kata-kata yang tepat, dan itu akan
sederhana." - Jack Kerouac
39.
"Ungkapan kebenaran adalah kesederhanaan." - Seneca
40.
"Ide-ide terbesar adalah yang paling sederhana." - William Golding
Kata-Kata Motivasi Hidup Sederhana Bahagia, Inspirasi Hidup
Bersahaja Penuh Syukur
Hidup
sederhana tapi berkecukupan jadi idaman banyak orang. Pasalnya, banyak orang
yang menyebut kebahagiaan justru bermula dari kesederhanaan. Kata-kata motivasi
hidup sederhana akan semakin menyadarkan kita, betapa indah dan bahagianya
hidup dalam kesederhanaan.
Terlebih
selama ini terbukti, bahwa kekayaan memang tidak bisa menjamin rasa bahagia.
Banyak orang yang kaya raya, tinggal dalam rumah bak istana tapi hidupnya tidak
bahagia. Namun nyatanya, tetap tak sedikit orang yang ingin hidup berfoya-foya,
bergelimang harta. Meski sebenarnya, bisa dijalani secara cukup dan sederhana.
Tak
perlu ragu, apalagi malu hidup secara sederhana. Sebab, ada banyak alasan untuk
bahagia di tengah kesederhanaan. Seperti yang tergambar dalam kata-kata
motivasi hidup sederhana berikut, yang telah dirangkum dari berbagai sumber.
Kata-Kata Motivasi Hidup Sederhana Bahagia
Banyak
orang hidup di dunia, berhasrat untuk mengumpulkan harta sebanyak-banyaknya.
Padahal, banyaknya harta tak melulu berbanding lurus dengan kebahagiaan.
Sebaliknya, hidup sederhana berkecukupan bisa membuat kita bahagia. Berikut
kata-kata motivasi hidup sederhana dan bahagia.
1.
"Tiga rahasia meraih kebahagiaan adalah sabar, syukur, dan ikhlas."
2.
"Ketika kamu menyukai apa yang kamu miliki, kamu memiliki semua yang kamu
butuhkan."
3.
"Bukan bahagia yang menjadikan kita bersyukur, tetapi dengan bersyukur
akan menjadikan hidup kita bahagia."
4.
"Kebahagiaan hidup yang sebenarnya adalah hidup sederhana." -W.M
Thackeray
5.
"Bahagia itu sederhana, apa yang membuatmu tersenyum, jangan
lepaskan!"
6.
"Kebahagiaan datang dalam gelombang. Ia akan menghampiri dan menemukanmu
lagi."
7.
"Rahasia kebahagiaan adalah menemukan kebersamaan yang menyenangkan."
8.
"Bahagia itu sederhana, saat kamu bertemu dengan teman lama dan menyadari
bahwa tidak ada yang berubah."
9.
"Hanya karena sebuah kebahagiaan tidak bertahan selamanya, bukan berarti
itu tidak layak untukmu."
10.
"Satu di antara rahasia untuk mendapatkan kebahagiaan hidup adalah terus
menerus melakukan sesuatu yang sederhana." - Iris Murdoch
11.
"Tidak ada jalan menuju kebahagiaan - kebahagiaan adalah jalannya."
12.
"Kebahagiaan hidup yang sebenarnya adalah hidup sederhana." - W.M
Thackeray
13.
"Kebahagiaan adalah seni untuk tidak pernah mengingat apa pun yang tidak
menyenangkan di benakmu."
Kata-Kata Motivasi Hidup Sederhana Menenangkan Hati
Hidup
sederhana tidak saja memberikan kebahagiaan yang sesaat. Karena tidak
bergantung pada harta atau hal-hal yang bersifat fana, maka kebahagiaan yang
sederhana bersifat selamanya. Kebahagiaan yang semacam ini tentu akan sangat
menenangkan hati. Berikut kata-kata motivasi hidup sederhana yang bisa
menenangkan hati.
14.
"Kemewahan memberikan hati kenyamanan sesaat, kesederhanaan memberikan
hati kenyamanan yang abadi."
15.
"Kesederhanaan adalah sumber kedamaian."
16.
"Hidup itu sudah ditetapkan bahwa lebih sederhana lebih cantik."
-Nakamura Kou
17.
"Segala sesuatu yang dibuat sesederhana mungkin akan mendatangkan hasil
yang tak pernah di duga."
18.
"Bahagia itu sederhana, sesederhana melihat orang yang kita sayangi
bahagia."
19.
"Bahagia itu sederhana, saat kita bisa melihat senyuman orang tua."
20.
"Menjadi bahagia bukan berarti semuanya sempurna. Itu berarti kamu telah
memutuskan untuk melihat melampaui ketidaksempurnaan."
21.
"Ungkapan kebenaran adalah kesederhanaan." -Seneca
22.
"Apalah artinya sempurna, bila ada yang sederhana namun mampu membuat
bahagia."
23.
"Saya mempunyai tiga hal untuk diajarkan, kesederhanaan, kesabaran, kasih
sayang. Ketiganya adalah harta karun terbesar Anda." - Lao Tzu
24.
"Jadilah dirimu sendiri. Orang tidak harus menyukaimu, dan kamu tidak
perlu peduli."
25.
"Jarang orang mau mengakui, kesederhanaan adalah kekayaan yang terbesar di
dunia ini. Suatu karunia alam. Dan yang terpenting di atas segala-galanya ialah
keberaniannya. Kesederhaan adalah kejujuran, dan keberanian adalah
ketulusan." - Pramoedya Ananta Toer
26.
"Bahagia itu sederhana, ketika kamu mencoba lalu berhasil."
27.
"Dalam kesederhanaan, kita membebaskan pikiran kita dari beratnya beban
kerumitan."
Kata-Kata Motivasi Hidup Sederhana dan Bersahaja
Saat
kita bisa menikmati hidup sederhana, kehidupan kita akan lebih bersahaja.
Bahagia dalam keadaan secukupnya, serta mampu menerima dan selalu bahagia dalam
kondisi apapun. Berikut kata-kata motivasi hidup sederhana yang bersahaja.
28.
"Lebih indah hidup sederhana tapi apa adanya, daripada hidup mewah dengan
hutang di mana-mana."
29.
"Kesederhanaan memerlukan sedikit hal untuk membentuk sesuatu yang
hebat."
30.
"Miskin itu berbeda dengan sederhana, karena miskin itu kondisi hidup
sedangkan sederhana adalah gaya hidup." - Cak Lontong
31.
"Bukan kemewahan yang akan membuatmu bahagia. Tapi, kesederhanaan yang
akan membuatmu tampak istimewa."
32.
"Sederhana bisa lebih sulit daripada rumit. Kamu harus bekerja keras agar
pikiranmu bersih, agar sederhana." -Steve Jobs
33.
"Hidup itu sangat sederhana, tapi kita yang membuat hidup menjadi
rumit." -Konfusius
34.
"Kemewahan mengundang penghormatan yang tinggi, sementara kesederhanaan
mengundang jenis penghormatan yang lebih abadi."
35.
"Kita harus berusaha agar dapat hidup sederhana, namun dampaknya tidak
sederhana."
36.
"Dalam kesederhanaan, kita bisa melihat sebuah kesempurnaan atas segala
sesuatu."
37.
"Lebih sedikit barang, sama dengan lebih banyak kebebasan." -Maxime
Lagace
38.
"Bahagia itu sederhana, yaitu ketika kita menjadi alasan orang tua
tersenyum."
39.
"Pada Akhirnya semua membutuhkan kesederhanaan agar ia menjadi lebih
baik."
40.
"Jadilah orang yang dermawan tapi jangan menjadi pemboros. Jadilah orang
yang hidup sederhana, tetapi jangan menjadi orang yang kikir." -Ali bin
Abi Thalib
41.
"Ide-ide terbesar adalah yang paling sederhana." -William Golding
42.
"Hal-hal sederhana dalam hidup memang yang paling luar biasa, hanya
orang-orang yang bijak yang dapat memahaminya." - Paulo Coelho
43.
"Saat kamu menginginkan kemewahan, terkadang justru hanya kesederhanaan
yang bisa membawanya kepadamu."
Kata-Kata Motivasi Hidup Sederhana Penuh Syuku-Kata Motivasi Hidup
Sederhana dan Bersahaja
Bersyukur
jadi kunci untuk hidup bahagia dalam kesederhanaan. Dengan bersyukur, hati akan
lebih ikhlas dan tenang dalam menjalani hari-hari. Bersyukur juga membawa
kebahagiaan sejati di tengah-tengah keadaan sederhana. Berikut kata-kata
motivasi hidup sederhana yang penuh rasa syukur.
44.
"Bahagia itu sederhana, kurangi keinginan, penuhi kebutuhan dan
perbanyaklah bersyukur."
45.
"Bahagia itu sederhana, bersyukur dengan apa yang kita miliki bukan dengan
apa yang orang lain miliki."
46.
"Kenikmatan yang ditawarkan oleh hidup sederhana lebih indah dari hidup
yang selalu diisi dengan kemewahan yang hambar."
47.
"Kesederhanaan selalu membuka peluang baru kepada kita."
48.
"Belajarlah untuk hidup sederhana. Itu akan mengajarkan kepada kita untuk
lebih menghargai dan mensyukuri apa yang telah kita dapatkan."
49.
"Kesederhanaan adalah pengalaman yang sangat berharga di dunia." -
Leonardo da Vinci
50.
"Jadilah diri sendiri, hargai hidupmu sebagai pribadi sederhana yang
selalu bersyukur dengan apa yang kamu miliki."
51.
"Bukan bahagia yang menjadikan kita bersyukur, tetapi dengan bersyukur
akan menjadikan hidup kita bahagia."
52.
"Hidup itu sederhana, ketika sudah membuat pilihan, tidak perlu menoleh ke
belakang."
53.
"Cobalah untuk menyederhanakan hidup, tersenyum ketika senang dan tertawa
ketika sedih."
54.
"Bahagia itu sederhana, kurangi keinginan, penuhi kebutuhan dan
perbanyaklah bersyukur."
55.
"Bukan seberapa banyak yang kita miliki, tetapi seberapa banyak yang kita
nikmati, yang membuat kebahagiaan." - Charles Spurgeon
56.
"Berbahagialah dengan apa yang kamu miliki. Bersemangatlah dengan apa yang
kamu inginkan." - Alan Cohen
57.
"Bahagia itu sangat sederhana, selalu menghargai apa pun yang telah diraih
walau sekecil apa pun."
58.
"Bahagia itu sederhana, sesederhana kamu tersenyum dan bersyukur dengan
apa yang sudah kamu punya."
59.
"Bersyukur adalah cara terbaik agar merasa cukup, bahkan ketika
berkekurangan. Jangan berharap lebih sebelum berusaha lebih."
60.
"Bersyukurlah bagaimanapun keadaanmu saat ini. Kebahagiaan dimulai dari
rasa syukur yang selalu dipanjatkan."